Cara Tukar Poin Kartu Kredit BNI (BNI Reward Poin): Hemat Belaja!

Cara tukar poin kartu kredit BNI dengan mudah, dan cara belanja hemat dengan menggunakan BNI Reward Poin diuraikan dengan lengkap di sini.
Cara Tukar Poin Kartu Kredit BNI
Cara Tukar Poin Kartu Kredit BNI

Komiklord.com, BNI -- Jika Anda menggunakan kartu kredit BNI tentu Anda juga sering menggunakan transaksi dengan menggunakan kartu kredit tersebut. Lalu bagaimana cara tukar poin kartu kredit BNI dengan mudah? Apa saja keuntungan di dalamnya?

Setiap transaksi yang Anda lakukan dengan menggunakan kartu kredit BNI akan membuat Anda memperoleh poin, sehingga semakin sering Anda bertransaksi di sana poin yang diperoleh juga akan semakin banyak.

Cara Tukar Poin Kartu Kredit BNI dengan Perhitungan BNI Reward Poin

Pemilik kartu kredit BNI akan memperoleh satu buah reward poin yang berlaku untuk kelipatan dari nilai transaksinya. Program yang satu ini akan memberi penawaran program yang menarik untuk seluruh pemilik kartu kredit BNI, dan yang aktif menggunakannya.

Inilah cara tukar poin reward kartu kredit BNI dengan benar:

  • Untuk setiap transaksi/pembelanjaan yang menggunakan kartu kredit dalam jumlah Rp.2500,-, pemegang kartu pun akan memperoleh 1 buah poin dan berlaku untuk nilai transaksi dengan kelipatan jumlah tersebut.
  • Poin tidak diperhitungkan untuk transaksi tarik tunai, pembayaran bunga, pembayaran iuran tahunan dan sebagainya.
  • Bagi pemegang kartu memiliki produk BNI yang jumlahnya lebih dari satu, jumlah poinnya pun merupakan gabungan poin dari semua kartu kredit BNI di dalam satu customer number.
  • Tapi jika salah satu kreditnya ditutup atas permintaan pemegang kartu, atau bahkan diblokir dan ditutup permanen oleh BNI maka jumlah poinnya tak bisa dialihkan ke kartu kredit BNI yang lainnya.
  • BNI memiliki wewenang dalam menentukan jumlah poin para pemegang kartu berdasarkan data yang ada di BNI.
  • Poin yang sudah terkumpul tidak bisa ditukar dengan uang, dialihkan/dipindahtangankan pada pemegang kartu yang lainnya.
  • Jika terjadi sengketa, misalnya dalam hal pemalsuan transaksi bisa menimbulkan perhitungan poin yang tak bisa memenuhi persyaratan dari program yang ada. BNI pun akan mengurangi jumlah poin yang tak memenuhi syarat dari akumulasi poin yang terkumpul.
  • BNI berhak untuk menunda atau membatalkan perhitungan pada jumlah poin jika pemegang kartu melanggar syarat serta ketentuan, bagi dari program ataupun penggunaan kartu kredit BNI.
  • BNI berhak untuk menghapus, mengubah, atau menambah syarat dan ketentuan program yang akan diberitahukan secara langsung pada seluruh pemegang kartu.

BNI Rewards Poin

Mungkin masih banyak nasabah yang masih bertanya, apa yang dimaksud dengan BNI reward poin? BNI reward poin ini adalah program loyalty yang diberikan oleh BNI bagi para pengguna kartu kredit.

Anda akan mengumpulkan poin yang nantinya dapat ditukarkan dengan beragam penawaran menarik. Untuk memperoleh poinnya pun sangat mudah, yaitu dengan melakukan transaksi menggunakan kartu kredit BNI.

Dari setiap transaksi yang bernilai Rp.2500,- dan kelipatannya maka Anda akan memperoleh satu buah poin. Ada banyak penawaran yang bisa Anda peroleh di BNI Reward Poin. Gunakan BNI Reward Poin ini untuk memperoleh diskon di beberapa merchant.

Anda juga dapat menukarkan poin untuk bisa masuk ke lounge BNI yang berada di bandara, tambahan poin untuk keanggotaan maskapai pesawat, pembayaran asuransi kesehatan, voucher belanja sampai 100%, hingga penghapusan iuran kartu kredit BNI tahunan.

Program ini memang sangat menguntungkan, sehingga pengguna kartu kredit BNI jangan melewatkan reward poin tersebut.

Jenis-jenis Penukaran Poin Kartu Kredit BNI

Jika Anda sudah paham dengan cara tukar poin kartu kredit BNI Indonesia, maka ketahui juga bisa ditukar dengan apa saja poin kartu kredit tersebut. Berikut ini daftar penukaran poin kartu kredit BNI dari ketentuan yang paling baru berikut ini:

1. Gratis Iuran Tahunan

Pilihan penukaran poin kartu kredit BNI yang paling menarik adalah, gratis iuran tahunan dalam masa satu tahun pemakaian. Besar poin kartu kredit tersebut bisa ditukar dengan iuran tahunan dari jenis-jenis kartu kredit BNI berikut ini:

  • Silver
  • Gold
  • Platinum
  • Style titanium
  • Lotte Mart Platinum
  • Lotter Mart Gold, dan masih banyak lagi

2. Pembayaran JKN-KIS BPJS

Terdapat pilihan pada tukar poin kartu kredit BNI untuk pembayaran JKN-KIS BPJS yang dimana, besar poinnya bergantung dari kelas BPJS yang digunakan dan status dari peserta BPJS itu sendiri.

3. Free Mileage

Jika Anda sering bepergian dengan menggunakan layanan dari AirAsia dan Garuda, tukarkan poin kartu kredit BNI menjadi mileage sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

4. Donasi

Tak hanya untuk diri sendiri saja tapi tukar poin juga bisa dilakukan untuk keperluan donasi. Pilihan program donasi yang menggunakan tukar poin dari kartu kredit BNI diantaranya yaitu Unicef dan BenihBaik.

5. Diskon E-commerce

Pilihan e-commerce mitra BNI yang bekerja sama dengan BNI, dan bisa menjadi tempat penukaran poin misalnya:

  • Tokopedia
  • Dinomarket
  • Blibli
  • Ruangguru
  • Garuda (web)
  • Rollover
  • Citilink
  • JD.ID

6. Diskon Merchant

Penukaran diskon merchant yang berasal dari hasil tukar poin rewards kartu kredit BNI, bisa mendapat potongan sebesar 50% bagi setiap pengguna kartu kredit BNI.

Data merchant mitra dari Bank BNI yang bisa menjadi tempat penukaran poin ada di setiap wilayah di Indonesia.

7. BNI Poin+

Jika Anda merupakan pengguna setia dari Bank BNI tentu tahu program BNI Poin+ dan hadiahnya. Pemilik kartu kredit BNI memiliki kesempatan untuk melakukan penukaran reward poin menjadi BNI poin+.

Selama memenuhi syarat yaitu memiliki rekening BNI, dan dari setiap 10.000 reward poin maka bisa dikonversi menjadi 5000 BNI poin+.

Pilihan Tukar Poin Kartu Kredit BNI di Beberapa Tempat

Dalam hal ini, terdapat beberapa tempat tukar poin kartu kredit BNI dengan mudah. Berikut ini tempat dan tata caranya:

1. Tukar Poin Kartu Kredit BNI di E-commerce

Untuk cara yang paling mudah dalam penukaran poin kartu kredit BNI adalah dengan melalui e-commerce melalui online, misalnya di Tokopedia. Proses tukar poin tersedia saat pengguna akan melakukan pembayaran suatu transaksi.

Cara tukar poin kartu kredit BNI di Tokopedia bisa langsung masuk ke Aplikasi Tokopedia tersebut, dan ikuti langkahnya di sana.

2. Tukar Poin Kartu Kredit BNI di BNI Call

Anda juga bisa menukarkan poin kartu kredit BNI melalui BNI Call atau call center Bank BNI. Proses penukaran bisa dilakukan untuk seluruh jenis penukaran kecuali di merchant dan e-commerce.

Untuk menggunakan penukaran di call center, langsung hubungi saja call center di nomor 1500046, kemudian sampaikan keinginan Anda untuk penukaran poin tersebut.

3. Tukar Poin Kartu Kredit BNI di Merchant

Untuk penukaran poin di merchant Anda hanya perlu meminta tolong pada kasir merchantnya saja, agar bisa memperoleh diskon yang nantinya akan dipandu secara langsung oleh kasir dari merchant terkait.

Cara ini cukup mudah dilakukan, dan Anda bisa sekalian berbelanja di merchant tersebut. Walaupun memang lebih mudah melalui e-commerce karena secara online.

Dari sekian banyak cara tukar poin kartu kredit BNI tersebut, pilih tempat mana yang paling mudah prosesnya dalam hal penukaran poin tersebut. Pilih juga sarana yang paling menguntungkan Anda agar Anda bisa memperoleh manfaat dan keuntungannya dari sana.

Posting Komentar